Jumat, 25 April 2025

Jaga Keseimbangan Lingkungan Hidup, UPTD Laboratorium Lingkungan Kabupaten Bekasi Siap Beroperasi

PEMERINTAHAN   Dec 28, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.322 Kali


id8908_Compress_20231228_150017_7805.jpg
Kepala UPTD Laboratorium Lingkungan - Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi, Emalia Agustina (tengah).

CIKARANG PUSAT - Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Laboratorium Lingkungan Kabupaten Bekasi yang berada di bawah naungan Dinas Lingkungan Hidup secara resmi dibuka dan menerima sertifikat laik fungsi (SLF) dari Badan Standarisasi Nasional melalui Komite Akreditasi Nasional (KAN).

Kepala UPTD Laboratorium Lingkungan Kabupaten Bekasi, Emalia Agustina menjelaskan proses akreditasi ini telah berhasil mendapatkan 22 parameter seputar air permukaan dan air limbah. Setelah dilakukan asesmen dari KAN 22 parameter ini lolos dan bersertifikat atau terakreditasi.

Melihat jumlah industri yang besar di Kabupaten Bekasi, sambung Ema, pihaknya akan membuka pelayanan lingkungan berkaitan dengan analisis air permukaan.

"Dengan beberapa parameternya antara lain, pH, sumbu, Dhl, COD, BOD, DO, sulfit, pewarna, deterjen, dan kekeruhan," ungkapnya usai peresmian dan penyerahan sertifikat dari Komite Akreditasi Nasional, di kantor UPTD Laboratorium Lingkungan Kabupaten Bekasi, Komplek Pemkab Cikarang Pusat, pada Kamis (28/12/2023).

Mengenai personel UPTD ungkapnya, memang membutuhkan keahlian tersendiri. Kebanyakan dari mereka merupakan jebolan sarjana kimia. Seperti analis kimia, teknik kimia, dan teknik lingkungan.

Sementara mengenai perusahaan yang ingin memperoleh layanan, sesuai dengan prosedur, harus dilakukan permintaan pengambilan pengujian, pengkajian ulang permintaan dan penerbitan estimasi biaya, pengambilan contoh uji atau pengujian, penugasan dan pelaksanaan contoh uji.

"Kemudian ada pengujian contoh uji, verifikasi data hasil uji, proses penandatanganan pembuatan LHU, pembiayaan, terakhir penyerahan LHU," tuturnya.

Dia berharap, ke depan pihaknya bisa optimal dalam melayani masyarakat, kemudian bisa bersama menjaga keseimbangan dan keberlanjutan lingkungan hidup.

"Terutama untuk men-support Dinas Lingkungan Hidup, karena kita sebagai garda terdepan, untuk ke pengujian karena memang tidak bisa sembarang menguji ya, harus sesuai prosedur apalagi sudah sertifikasi dan teman-teman di sini juga sudah tersertifikat BNSP," pungkasnya.

Reporter : Fajar CQA

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

MUI dan Lapas Cikarang Sepakat Dirikan Ponpes dan Sekolah bagi Warga Binaan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Halalbihalal MUI, Perkuat Sinergi Ulama-Umaro dalam Membangun Kabupaten Bekasi
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bupati Bekasi Ade Kunang : Pemanfaatan Maggot Solusi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kurangi Pemborosan Pangan, Pemkab Bekasi Luncurkan Program Ali Topan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dinilai Berhasil dalam Pengolahan Sampah Warga, Bupati Ade Kunang Apresiasi PDUST Desa Mekarmukti
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik