Kamis, 24 April 2025

Silaturahmi Syawal, Pj Bupati Bekasi Minta Doa dan Dukungan untuk Kelancaran MTQ ke-38 Jawa Barat

PEMERINTAHAN   Apr 27, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 360 Kali


id9515_Compress_20240427_201711_1354.jpg


CIKARANG PUSAT - Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menghadiri acara Silaturahmi Syawal 1445 Hijriah. halal bihalal Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Bekasi, di vila pemancingan, Desa Pasirtanjung, Kecamatan Cikarang Pusat, pada Sabtu, (27/4/2024).

Acara Halal bi Halal DPD LDII dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Bekasi, para tokoh ulama, tokoh masyarakat, dan juga tokoh pemuda.

Selain bersilaturahmi, pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan meminta doa dukungan untuk suksesnya penyelenggaraan MTQ ke-38 tingkat Jawa Barat di Kabupaten Bekasi. 

"Ya kita sekarang menghadapi penyelenggaraan MTQ tingkat provinsi Jawa Barat dan menjadi tuan rumah, maka dari itu, saya mohon doa kepada seluruh pengurus LDII dan segenap masyarakat agar semuanya bisa berjalan dengan lancar," ungkapnya.

Dani berterimakasih kepada LDII karena selama ini terus memberikan kontribusinya kepada Pemerintah Kabupaten Bekasi.

"Ya, LDII ini sangat mandiri sampai saat ini memberikan kontribusinya kepada Kabupaten Bekasi, tentunya kami berterimakasih dan mendukung serta mendorong LDII untuk terus menjadi teladan dan menyebar kebaikan, kemanfaatan, lalu juga ide-ide kreatifnya, dan juga tentu saja ke Islamannya, karena ini akan menjadi kekuatan kita untuk membangun masa depan Kabupaten Bekasi," ungkapnya.

Sementara itu Ketua DPD LDII Kabupaten Bekasi, H. Sarjimin menyampaikan, acara silaturahmi tersebut digelar dalam rangka meningkatkan kerukunan antar umat muslim. 

"Ya, kami adakan acara ini agar kita saling memaafkan, menjaga, mengisi, menguatkan, mengingatkan, dan saling mendukung untuk berkarya, berkontribusi dan bersinergi, 

kita semua masyarakat Kabupaten Bekasi, berharap untuk bisa bekerja sama, saling menghormati, saling memaafkan, dan saling support satu sama yang lain, sehingga terjadi restorasi yang kuat, untuk memajukan Kabupaten Bekasi," pungkasnya.

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Pemerintah Kabupaten Bekasi Menargetkan Penyerapan 1.000 Tenaga Kerja Lokal per Bulan
PEMERINTAHAN   Apr 23, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Perluas Perlindungan Pekerja lewat BPJS Ketenagakerjaan
PEMERINTAHAN   Apr 22, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pasca Pembongkaran, Camat Cibitung Pastikan Kondisi Warga Kondusif
PEMERINTAHAN   Apr 22, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pelebaran Jalan Raya Gabus, Camat Tambun Utara Siapkan Jalur Alternatif
PEMERINTAHAN   Apr 22, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Wakil Bupati Bekasi Mendukung Penguatan Program Bank Sampah di Kecamatan Cibitung
PEMERINTAHAN   Apr 22, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik