Minggu, 29 September 2024

Bupati Bekasi Pimpin Langsung Penyemprotan Desinfektan di Sepanjang Jalan Negara

COVID - 19   Mar 24, 2020  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 2.146 Kali


34IMG_20200324_141357.jpg


CIBITUNG -  Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja memimpin langsung penyemprotan desinfektan di sepanjang jalan negara Kabupaten Bekasi, pada Rabu (24/03/20). Kegiatan ini sebagai langkah pencegahan penularan virus covid-19 dengan mengerahkan 7 unit kendaraan dari Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Kesehatan dan BPBD Kabupaten Bekasi.

Didampingi Ketua Gugus Tugas Covid-19 yang juga Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan serta Dandim 0509 Letkol Inf. Ferry Sitompul, penyemprotan dimulai dari perbatasan Kota Bekasi, Jl. Sultan Hasanudin Tambun Selatan dan berakhir di Jalan Raya Kedungwaringin yang berbatasan dengan Kabupaten Karawang.

Menurut Bupati, selain di tempat tersebut kegiatan penyemprotan desinfektan juga akan dilakukan di lokasi lain seperti Desa Sumberjaya dan sekitarnya.

"Ini adalah upaya mencegah, kita melaksanakan penyemprotan juga ke daerah yang memungkinkan terjangkitnya covid 19," kata Eka.
 
Eka juga menjelaskan bahwa Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bekasi sedang melakukan pemetaan terhadap daerah mana saja yang dianggap bahaya dengan penyebaran virus mematikan tersebut. 

"Hari ini kita petakan bersama Dinas Kesehatan, saya juga menghimbau untuk masyarakat agar bisa menjaga pola hidup sehat, menghindari kerumunan dan menahan diri untuk tidak keluar," kata bupati. 

Disinggung terkait kelangkaan penunjang dan minimnya Alat Pelindung Diri (APD), Eka mengaku sudah dalam pemesanan bahkan anggaran juga sudah disiapkan. 

"Untuk alat kelengkapan dan pelindung diri kita sudah siapkan anggarannya, namun barangnya susah dicari," tegasnya. 

Reporter : Himawan Abror
Editor      : Tata Jaelani

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik