Rabu, 26 Juni 2024

Tanam Pohon Bersama Menteri ATR/BPN, Pj Bupati Dani Ramdan Harapkan Jadi Dorongan Kurang Emisi Karbon

PEMERINTAHAN   Jun 5, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 206 Kali


id9816_Compress_20240605_150655_5392.jpg
TANAM SERENTAK : Pj. Bupati Bekasi Dani Ramdan mengikuti penanaman pohon serentak, bersama Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia. Berlokasi di Lingkungan Komplek Pemkab. Bekasi, Cikarang Pusat. Pada Rabu, (05/06/2024). FOTO : ENDAR RAZIQ/NEWSROOM DISKOMINFOSANTIK.

CIKARANG PUSAT - Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan usai Apel Hari Lingkungan Hidup, menyambut kedatangan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, Agus Harimurti Yudhoyono, untuk menanam pohon di sekitar lingkungan Kompleks Pemkab, Cikarang Pusat pada Rabu (05/06/2024).

Pj Bupati Dani Ramdan juga didampingi bersama unsur Forkopimda, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bekasi, Darman Satia Halomoan serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup Syafri Doni Sirait.

Kehadiran Menter ATR/BPN menanam 100.000 pohon serentak di seluruh Indonesia ini dalam rangka Hari Lingkungan hidup Sedunia.

Pj Bupati Dani Ramdan menyampaikan Pemerintah Kabupaten Bekasi merasa terhormat didatangi Menterii ATR/BPN. Dia mengharapkan ini menjadi dorongan seluruh masyarakat di peringatan Hari Lingkungan hidup, untuk bersama-sama menanam pohon, dengan harapan mampu mengurangi emisi karbon.

"Bangga, kita kedatangan Menteri ATR/BPN Bapak AHY, untuk mengajak seluruh kantor-kantor BPN Se-Indonesia menanam pohon-pohon khususnya mahoni, mudah-mudahan ini menjadi semangat kami, motivasi dan dorongan agar Kabupaten Bekasi menjadi contoh bagi Kabupaten Kota lainnya dalam menjaga kelestarian dan mengurangi emisi karbon," ungkapnya usai menerima kunjungan.

Di hari Lingkungan hidup ini Pemerintah Kabupaten Bekasi juga menginisiasi berbagai perusahaan untuk menanam sejuta pohon di atas lahan yang disiapkan dari kawasan industri di Deltamas Cikarang Pusat. Lahan ini akan dijadikan kawasan hutan kota di tengah hiruk pikuk aktivitas industri.

"Dan juga dari kawasan industri lainnya, seluruhnya, di Kabupaten Bekasi termasuk kita akan lakukan uji emisi gratis untuk masyarakat di hari ini, dari Dinas Lingkungan Hidup," tuturnya.

Pemkab Bekasi, berkomitmen dalam menjaga lingkungan hidup dengan mewajibkan seluruh kawasan industri dan perumahan untuk membangun hutan kota atau taman penghijauan. Dengan tujuan memperindah, dan meningkatkan nilai kawasan Industri.

"Tentu fungsi ekologisnya adalah menyerap karbon, CO2, sehingga nanti semakin banyak pohon, semakin sejuk, semakin sehat," pungkasnya.

Reporter : Fajar CQA
Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Tangani Stunting, Camat Cibitung Optimalkan Peran Seluruh Stakeholder
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Optimalkan Sekolah Zakat, Baznas Kabupaten Bekasi Gandeng PT. Pos Indonesia
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Ketua GOW Kabupaten Bekasi : Pentingnya Sehat dan Bahagia di Usia Matang
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dampingi Menko PMK, Plh Bupati Bekasi Hadiri Peluncuran Gerakan Nasional Pasraman
PEMERINTAHAN   Jun 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Optimalisasi Pengelolaan Sampah, Pemkab Bekasi Resmikan TPS3R Serang Baru
PEMERINTAHAN   Jun 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik