Rabu, 26 Juni 2024

Jelang Pekan Olahraga Kabupaten, KOK Cibitung Jaring Bibit Atlet Berpotensi

OLAH RAGA   Jun 10, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 699 Kali


id9849_WhatsApp Image 2024-06-10 at 18.04.35.jpeg
Sekretaris Umum Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Cibitung, Ahmad Tahmadi.

CIBITUNG - Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Cibitung terus menggali dan melakukan penjaringan potensi pemain muda melalui ajang kompetisi maupun pembinaan dari sekolah sepak bola. Kegiatan ini juga dalam rangka mempersiapkan atlet-atlet diikut sertakan pada event Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) tahun 2025.

"Jadi kita di KOK kecamatan fokus di Porkab yang mana pada tahun 2023 lalu tim sepak bola Kecamatan Cibitung masuk final yang sepenuhnya pemain asli Cibitung, kita berhasil menempati juara 2 setelah menelan kekalahan dari Kecamatan Cikarang Pusat," ujar Sekum KOK Cibitung Ahmad Tahmadi, pada Senin (10/06/2024).

Sekretaris Umum Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Cibitung Ahmad Tahmadi, mengatakan pada tahun 2024 ini pihaknya terus mencari bibit pemain sepak bola yang berpotensi. Dimana untuk Kecamatan Cibitung sendiri terdapat dua sekolah sepak bola yang sangat berkontribusi dalam menyumbangkan pemainnya untuk mewakili kecamatan di tingkat kabupaten.

"Kalau di Desa Wanajaya ini memang potensinya banyak ya apalagi di sini yang saya lihat ada dua sekolah sepak bola potensi, seperti SSB Rawa Lele dan Soccer School Wanajaya (SSW), kita sudah pelan-pelan  membuat desain olahraga khusus jalur prestasi dengan cara pembinaan maupun dari kompetisi serta penjaringan atlet-atlet yang kita punya," katanya.

Menurutnya, kedua SSB tersebut tidak hanya mengikut sertakan pemainnya, namun turut melibatkan pengurus sebagai staff pelatih. Di wilayah Cibitung terdapat sebanyak empat lapangan sepak bola yang sering diselenggarakan turnamen, terutama Stadion Mini Wanajaya yang dijadikan sebagai markas tempat siswa SSW berlatih.

"Karena memang sepak bola ini merupakan olahraga yang familiar ditiap daerah termasuk kecamatan lain, tentu pasti ada potensinya yang kita punya di Cibitung ini, yang pasti diajang kabupaten kita juga bakal berjuang dan mampu berkompetisi dengan kecamatan lainnya," ujar Ahmad Tahmadi.

Dirinya menjelaskan, bahwa Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) tidak hanya menjaring bibit pemain sepak bola saja melainkan diberbagai cabang yang terus digali bakat-bakat prestasinya, seperti cabor basket, panahan, kempo, futsal cabor bulu tangkis dan lainnya.

"Olahraga milik kita bersama untuk itu diperlukan dukungan dan support dari semua stakeholder terkait, kedepannya kita juga akan menjalin kerjasama dengan dunia pendidikan agar bisa memfasilitasi ekstrakurikuler olahraga ke-arah prestasi," ujarnya.

Reporter : Arif Tiarno

Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Matangkan Persiapan, Tim Futsal Putra Kabupaten Bekasi Bidik Lima Besar Piala AFP
OLAH RAGA   Jun 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Jelang Pekan Olahraga Kabupaten, KOK Cibitung Jaring Bibit Atlet Berpotensi
OLAH RAGA   Jun 10, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Persiapan Porprov Jabar 2026, KONI Kabupaten Bekasi Gelar Bimtek Regulasi Mutasi Atlet
OLAH RAGA   Jun 10, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sambut HUT RI, 16 Tim Ikuti Turnamen Sepak Bola Wanajaya Cup 2024
OLAH RAGA   Jun 9, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pj Bupati Bekasi Nonton Bareng Final Liga 1 Bersama Bobotoh Cikarang
OLAH RAGA   May 31, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik