Rabu, 26 Juni 2024

Respon Cepat Aduan Masyarakat, DSDABMBK Perbaiki Ruas Jalan Pulo Sirih Teluk Haur Sukakarya

PEMERINTAHAN   Jan 30, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 610 Kali


id9077_WhatsApp Image 2024-01-30 at 18.53.16.jpeg
PERBAIKAN JALAN : Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi melalui Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Berani Jalan UPTD wilayah III melaksanakan perbaikan ruas jalan di Jalan Pulo Sirih Teluk Haur Desa Sukajadi, Kecamatan Sukakarya. foto Refky Maulana

SUKAKARYA - Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi melalui Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Berani Jalan UPTD wilayah III melaksanakan perbaikan ruas jalan di Jalan Pulo Sirih Teluk Haur Desa Sukajadi, Kecamatan Sukakarya.

Kepala UPTD Pemeliharaan Rutin Jalan dan Jembatan wilayah III Lenggah, Suandi Syahidin menyampaikan, adapun perbaikan jalan tersebut sebagai upaya Pemkab Bekasi dalam merespon cepat terkait laporan masyarakat mengenai kondisi kerusakan jalan. Selain itu, hal ini juga untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pengguna jalan di Kabupaten Bekasi.

Dia menyebutkan, UPTD Jalan wilayah III mencakup 5 wilayah kecamatan di antaranya Kecamatan Cabangbungin, Kecamatan Pebayuran, Kecamatan Sukakarya, Kecamatan Kedungwaringin serta Kecamatan Karangbahagia.

"Sementara perbaikan jalan yang ada di Jalan Pulo Sirih Teluk Haur terdapat di dua titik. Titik pertama panjangnya 15 meter dengan lebar 3 meter dan titik kedua panjang 7 meter dan lebar 3. Perbaikan jalan tersebut sementara hanya di titik yang rusak saja, hal ini untuk menanggulangi bahaya yang mengakibatkan ketidaknyamanan para pengguna jalan. Namun untuk selanjutnya kemungkinan akan ada perbaikan yang permanen," ujarnya pada Selasa (30/01/2024).

Hal tersebut, sambung dia, merupakan wujud dan komitmen DSDABMBK Kabupaten Bekasi melalui Tim URC Berani Jalan untuk terus meningkatkan kemantapan jalan yang ada di ruang lingkup Kabupaten Bekasi.

"Progran URC ini bisa terus berjalan berkesinambungan ya, materialnya disediakan oleh Dinas sedangkan kita UPTD hanya sebagai pelaksana teknis di lapangan," tambah dia.

Dengan adanya pelaksanaan perbaikan jalan di wilayah Kabupaten Bekasi, diharapkan dapat memperlancar arus lalu lintas pengguna jalan. Sehingga para pengguna jalan yang akan menjalankan aktivitas dapat berkendara dengan aman, nyaman terutama keselamat bagi pengendara.

"Harapan kami yang telah dilaksanakan di lapangan, mudah-mudahan masyarakat merasa puas dan terlayani dan semoga setelah adanya perbaikan ini bisa membuat nyaman pengguna jalan serta dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan di jalan," tandasnya.

Adanya inovasi "berani jalan" ini memudahkan masyarakat dalam memberikan laporan mengenai kondisi kerusakan jalan. Teruntuk masyarakat sendiri dapat memberikan laporan melalui aplikasi Lapor Jalan atau dapat menghubungi melalui layanan telepon di hotline 081211141155.

Reporter : Refki Maulana

Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Tangani Stunting, Camat Cibitung Optimalkan Peran Seluruh Stakeholder
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Optimalkan Sekolah Zakat, Baznas Kabupaten Bekasi Gandeng PT. Pos Indonesia
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Ketua GOW Kabupaten Bekasi : Pentingnya Sehat dan Bahagia di Usia Matang
PEMERINTAHAN   Jun 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dampingi Menko PMK, Plh Bupati Bekasi Hadiri Peluncuran Gerakan Nasional Pasraman
PEMERINTAHAN   Jun 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Optimalisasi Pengelolaan Sampah, Pemkab Bekasi Resmikan TPS3R Serang Baru
PEMERINTAHAN   Jun 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik