Senin, 17 Juni 2024

Pengusaha Hotel Apresiasi Upaya Pemkab Bekasi dalam Antisipasi Virus Corona

JAWA BARAT   Feb 20, 2020  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.224 Kali


78corona.jpg


CIKARANG SELATAN – Upaya Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi bersama instansi terkait yang telah melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap para pekerja asing di Kabupaten Bekasi sebagai antisipasi virus corona mendapat apresiasi dari para pengusaha hotel.

“Kami mengapresiasi upaya yang telah dilakukan Pemerintah Daerah yang telah melakukan upaya-upaya untuk menangkal isu tersebut,” kata Eric Cho, salah seorang pengusaha hotel di Cikarang Selatan, Rabu (19/02).

Eric berharap masyarakat atau para wisatawan yang hendak berkunjung dan menginap di Kabupaten Bekasi tidak perlu khawatir dengan isu-isu virus corona, karena pemerintah daerah setempat sudah melakukan antisipasi dengan melakukan pemeriksaan kesehatan Tenaga Kerja Asing (TKA).

Kepala Kepolisian Sektor Cikarang Selatan, AKBP Dona Harefa mengingatkan agar masyarakat tidak mempercayai adanya informasi ataupun pesan singkat di media sosial dan whatsapp terkait merebaknya virus corona di Kabupaten Bekasi. Sebab, informasi tersebut dipastikan tidak benar alias hoax.

“Jika ada yang menerima pesan tersebut, dimohon untuk tidak meneruskan pesan singkat tersebut dan menyampaikan informasi yang sebenarnya,” kata dia.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Kesehatan bersama sejumlah instansi lainnya seperti Polri, TNI, Imigrasi, Dinas Tenaga Kerja dan pihak terkait lainnya telah menyusuri sejumlah perusahaan yang mempekerjakan WNA asal Cina dan memeriksa kesehatan mereka. Dari hasil pemeriksaan, semua WNA dipastikan dalam keadaan sehat dan tidak ada satupun penderita pneumonia akibat infeksi virus corona.

Reporter  : Muhamad Ikbal

Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Pj Gubernur Jawa Barat Keluarkan Surat Edaran Perketat Izin Study Tour
JAWA BARAT   May 13, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dani Ramdan Pastikan Pembangunan Kabupaten Bekasi Sejalan dengan Agenda Nasional
JAWA BARAT   Apr 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
BMKG Imbau Masyarakat Jawa Barat Waspada Potensi Cuaca Ekstrem pada 18-24 April 2024
JAWA BARAT   Apr 18, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dani Ramdan Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-105 Pemadam Kebakaran Tingkat Jawa Barat
JAWA BARAT   Mar 6, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Stok Beras Jabar Aman
JAWA BARAT   Nov 8, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik