Minggu, 24 November 2024

Jelang Pilkada 2024, Camat Cibitung Bahas Kesiapan Bersama Kepala Desa

UMUM   Jun 14, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 925 Kali


id9873_Compress_20240614_190659_9655.jpg
KOORDINASI : Pemerintah Kecamatan Cibitung menggelar rapat fasilitasi pelaksanaan kepada desa dan perangkat desa, sekaligus pembahasan persiapan Pilkada mendatang. Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Cibitung. Pada Jum'at, (14/06/2024). Foto Arif Tiarno

CIBITUNG - Camat Cibitung, Encun Sunarto memimpin langsung rapat Fasilitasi Pelaksanaan Tugas Kepala Desa dan Perangkat Desa dalam rangka peningkatan kapasitas untuk program kerja tahun 2024. Rapat tersebut juga membahas persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) agar bisa berjalan aman, damai dan kondusif. 

"Alhamdulillah hari ini semua kepala desa berkesempatan hadir bersama Sekdes dan stafnya, kenapa kegiatan ini kita laksanakan karena memang untuk merefresh kembali agar tugas dan fungsi kepala desa itu dapat dijalankan dengan baik," ujar Camat Cibitung Encun Sunarto pada Jum'at (14/06/2024).

Encun menjelaskan bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan Pilkada serentak pada tanggal 27 November 2024, untuk menentukan Bupati dan Wakil Bupati Bekasi selanjutnya. Melalui rapat tersebut dirinya berpesan seluruh kepala desa berserta jajarannya agar bisa memfasilitasi kegiatan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

"Kedepan kita ada agenda besar terkait Pilkada kami juga berpesan agar kepala desa bisa memposisikan dirinya menjaga netralitas sesuai dengan aturan yang telah digariskan, PPS sekarang sedang menjalankan tugas sesuai tahapannya dan kita pemerintah bisa membantu apabila butuh ruangan untuk rapat-rapat (PPS) dan Panwaslu kita bantu fasilitasnya," terangnya. 

Menurut Encun, berkaca dari pengalaman Pemilu Legislatif lalu, tingkat partisipasi masyarakat di Kecamatan Cibitung  meningkat diangka 80 persen. Artinya para Panitia Penyelenggara baik PPK maupun PPS bisa melaksanakan tugas dan fungsi tanggung jawab dengan baik yang mana masyarakat bisa memberikan haknya ke TPS.

"Partisipasi masyarakat ada peningkatan mudah-mudahan Pilkada juga lebih meningkat lagi, tadi saya di depan para kepala desa sedikit mengevaluasi kegiatan yang telah kita lakukan yaitu Pemilu kemarin kami menilai pelaksanaan di Kecamatan Cibitung itu berjalan dengan baik aman dan kondusif," ujar Encun Sunarto.

Dia mengapresiasi PPK dan PPS mampu menjalankan tugasnya dengan maksimal. Bahkan menghimbau masyarakat agar kembali memastikan dan mengecek Daftar Pemilih Tetap (DPT), apakah namanya sudah masuk kedalam data tersebut.

"Kepada seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Cibitung agar ikut mensukseskan Pilkada mendatang dengan cara apa, pertama pastikan namanya terdaftar di (DPT) kemudian ditegaskan kepada para petugas di masing-masing desa, namanya terdaftar sebagai pemilih tetap agar bisa ikut andil memberikan suara di masing-masing TPS," imbaunya.

Reporter : Arif Tiarno
Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Baznas Kabupaten Bekasi Raih Penghargaan Bergengsi The Great Champions of Asia
UMUM   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
302 PTPS se-Kecamatan Cikarang Utara Ikuti Bimtek Pengawasan Pilkada 2024
UMUM   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bimtek PPK dan PPS, Ketua KPU Kabupaten Bekasi Tekankan Jaga Profesionalisme dan Integritas
UMUM   Nov 21, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Kecamatan Serang Baru Pastikan Kesiapan Gudang Logistik Pilkada 2024
UMUM   Nov 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Matangkan Kesiapan, Kecamatan Sukakarya Gelar Apel Siaga Pasukan Jelang Pilkada 2024
UMUM   Nov 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik