Minggu, 27 April 2025

Dewan Kebudayaan Kabupaten Bekasi Apresiasi Acara Gabus Culture

BUDAYA   Jul 18, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.665 Kali


id7654_Compress_20230718_204739_9424.jpg


TAMBUN UTARA - Ketua Umum Dewan Kebudayaan Daerah Kabupaten Bekasi, Asep Saefulloh mengapresiasi kegiatan Seniman Tambun Utara (Setara) yang menggelar acara Gabus Culture sebagai upaya melestarikan kesenian dan kebudayaan yang ada di Kabupaten Bekasi. 

Asep menyampaikan, Dewan Kebudayaan Daerah Kabupaten Bekasi sebagai lembaga yang dibentuk oleh pemerintah daerah bertanggung jawab mengawal kebijakan pemerintah daerah terkait kemajuan kebudayaan. 

"Ketika teman-teman dari komunitas Setara melakukan kegiatan Gabus Culture tentu kita sambut baik yang kita harapkan dalam pelestarian kesenian dan kebudayaan," ujar Asep Saefulloh saat menghadiri acara Gabus Culture di Halaman Kantor Kecamatan Tambun Utara, pada Selasa (18/07/2023). 

Asep mengatakan, dengan hadirnya Gabus Culture diharapkan dapat menginspirasi kecamatan lain di Kabupaten Bekasi untuk bisa menggelar acara seni dan budaya. 

"Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa terus bergerak dan menjadi contoh bagi kecamatan-kecamatan lain yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi," katanya. 

Sementara itu, Ketua Setara Kabupaten Bekasi, Muhammad Arlih Sumantri mengatakan, kegiatan Gabus Culture merupakan kesenian dan kebudayaan tradisi jaman dulu khas betawi yaitu kerak telor, dodol betawi, tradisi nyorog, ujungan, pencak silat, tari topeng dan kesenian yang lain. 

"Ya, acara ini digelar untuk memajukan seni budaya, seniman dan seniwati yang ada di Tambun Utara khususnya, serta umumnya Kabupaten Bekasi," ucapnya. 

Dirinya berharap kedepan, generasi muda Kabupaten Bekasi bisa tetap melestarikan kesenian dan kebudayaan yang ada. 

Hal senada disampaikan Camat Tambun Utara, Najmuddin. Dia mengatakan, seni dan budaya Bekasi agar bisa tetap dipertahanan dan dilestarikan. 

"Kita harus mendukung mereka yang telah menghidupkan kembali seni dan budaya yang sudah hampir punah atau hilang khususnya di Kecamatan Tambun Utara," katanya.

Reporter : Muhammad Reza

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Tari Ujungan Meriahkan Botram Sekolah di SMPN 4 Cibitung
BUDAYA   Jan 22, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Komunitas Korea Cikarang Berkontribusi dalam Pembangunan Ekonomi, Sosial dan Budaya
BUDAYA   Dec 6, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pj Bupati Dani Ramdan Buka Festival Seni Qasidah Rebana se-Kabupaten Bekasi
BUDAYA   Aug 11, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Desa Wisata Sukamurni Raih Juara 1 Gebyar Pokdarwis 2024 Tingkat Kabupaten Bekasi
BUDAYA   Jul 29, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik