Selasa, 22 April 2025

Desa Cibarusah Kota Capai Herd Immunity 96 Persen

COVID - 19   Oct 27, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 2.838 Kali


80IMG_20211027_183905.jpg


CIBARUSAH– Pemerintah Desa Cibarusah Kota Kabupaten Bekasi telah berhasil mencapai herd immunity dalam melaksanakan program vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan dosis kedua.

Kepala Desa Cibarusah Kota Iwan Setiawan mengatakan, dari target wajib vaksin di desanya sebanyak 18.904 jiwa, warga yang telah divaksin 18.525 orang atau pencapaian sekitar 96 persen.

"Alhamdulillah Desa Cibarusah Kota sudah mencapai target, bahkan melebihi target yang ditetapkan oleh pemerintah, warga kami yang sudah tervaksin 96 persen," kata Iwan, Rabu (27/10/21).

Ia menyebutkan, data warga yang sudah mengikuti vaksinasi berasal dari beberapa gerai, diantaranya dari Polsek, Koramil, Puskesmas, dan kantor desa dan gerai-gerai di tingkat RW.

Namun demikian, Pemerintah Desa Cibarusah Kota tidak menutup kemungkinan akan terus melaksanakan kegiatan vaksinasi untuk warga jika ketersediaan vaksin masih tersedia.

"Ya, kami akan terus membantu program vaksinasi ini, kami bersedia untuk menggelar kembali gerai-gerai vaksin selama ketersediaan vaksin masih ada," ujarnya.

Selain program vaksinasi, Desa Cibarusah Kota juga berupa melakukan strategi pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19. 

"Secepatnya kami akan laksanakan, kami akan mendorong UMKM dan  mengadakan bazar untuk usaha kecil di bidang kuliner dan lainnya," ungkapnya.

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik