CIKARANG PUSAT - Kepala Desa Sindangmulya, R. Selpia Indriyani menerima Surat Keputusan (SK) Bupati Bekasi tentang Penyesuaian Periode Masa Jabatan Kepala Desa, yang diserahkan secara langsung oleh Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan di Gedung Wibawa Mukti, pada Jum'at (12/07/25).
Selpia mengatakan, dengan dikukuhkannya perpanjangan masa jabatan kepala desa, maka itu berarti bertambah juga masa waktu pengabdian diri kepada masyarakat. Untuk itu dengan yang semangat baru, Kepala Desa Sindangmulya mengagas slogan Menyala Sindangmulya bertepatan dengan diterimanya SK Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa tersebut.
"Menyala Sindangmulya akan menjadi awal dari langkah panjang yang telah kita buat dan kita lanjutkan. Untuk terus membantu masyarakat, untuk terus meningkatkan prestasi, terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dan lain-lain," ucapnya.
Selpia menjelaskan, slogan Menyala Sindangmulya diambil berdasarkan branding atau citra Pemerintah Desa Sindangmulya yang sering dijumpai di sosial media milik pemdes yang seringkali disematkan masyarakat yang tidak hanya berdomisili di Desa Sindangmulya.
"Kita mengartikan bahwa slogan ini memiliki suatu arti kebanggaan dan pujian atas kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah desa, serta capaian berbagai prestasi yang telah kita raih. Jadi konotasinya adalah segala hal yang positif untuk terus memberikan cahaya bagi masyarakat kita," jelasnya.
Dirinya menambahkan, dalam kurun waktu sebulan ini saja, Desa Sindangmulya berhasil meraih Juara Pertama Turnamen Bola Voli Kapolsek Cibarusah yang diikuti oleh seluruh desa di Kecamatan Cibarusah dan Bojongmangu dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78. Tak hanya itu, Desa Sindangmulya juga berhasil mempertahankan Juara Umum STQ Tingkat Kecamatan Cibarusah berturut-turut sejak pertama kali diadakan.
"Tahun ini tentu dengan semangat baru ini ada beberapa target yang sedang kita kejar, disamping keterbukaan informasi pelayanan publik yang terus kita berikan melalui keaktifan sosial media. Semoga slogan ini bisa membawa Desa Sindangmulya semakin maju dan terus mengukir prestasi," ujarnya.
Reporter : Nurachman Akbar
Editor : Yus Ismail
Berita Lainnya
TERPOPULER BULAN INI
Pengunjung hari ini : 448
Pengunjung Bulan ini : 347145
Total Pengunjung : 3203662