Selasa, 29 April 2025

Puskesmas Cikarang Utara Siapkan Welcome Drink Teh Telang untuk Pengunjung

SOSIAL   Nov 18, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.595 Kali


id3682_IMG_20211118_113423.jpg


CIKARANG UTARA - Puskesmas Cikarang Utara Kabupaten Bekasi membuat inovasi baru dengan menyiapkan minuman selamat datang (welcome drink) Teh Bunga Telang untuk para pengunjung.

Kepala Puskesmas Cikarang Utara, dr Novrizal mengatakan, penyajian Teh Bunga Telang yang dimulai sejak September lalu itu diberikan untuk para pengunjung Puskesmas secara gratis, baik untuk pasien yang akan berobat atau tamu lainnya.

"Ya, mulai jam 8 pagi sudah kita siapkan, sementara ini kita sediakan tiga kali seminggu, Senin, Rabu dan Jumat, jadi pengunjung yang datang bisa menikmati Teh Telang dengan rasa mint," kata Novrizal, Rabu (17/11/21).

Ia mengungkapkan, dipilihnya Teh Bunga Telang untuk para pengunjung karena minuman tersebut memiliki banyak khasiat yang sangat baik untuk kesehatan.

"Khasiat teh Telang ini sebagai anti oksidan, anti diabetes, obat pegel linu juga ada efek anti kankernya, cukup diminum satu gelas sehari," ucapnya.

Untuk bahan tehnya sendiri, Novrizal mengatakan, Puskesmas Cikarang Utara mempunya kebun sendiri di area Puskesmas yang digabung dengan pohon mint.

"Untuk masyarakat yang ingin membudidayakan tanaman teh Telang ini, kami juga bisa berikan dan kami siapkan bibitnya secara gratis," kata dia.

Novrizal menuturkan, Puskesmas Cikarang Utara ke depan akan terus mengembang inovasi-inovasi layanan kesehatan yang bermanfaat untuk masyarakat, salah satunya adalah pemanfaatan obat-obat tradisional yang bahannya banyak tersedia di alam.

"Kita adalah negara dengan kekayaan hayati terbesar nomor 2 di dunia setelah Brazil. Dan kita punya resep-resep turunan yang biasa dipakai oleh masyarakat," pungkasnya.

Editor : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Pemkab Bekasi Tertibkan PKL dan Bangunan Liar di Stasiun Tambun
SOSIAL   Apr 23, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Respon Cepat DLH Atasi Penumpukan Sampah di Saluran Irigasi Desa Sukamurni
SOSIAL   Apr 14, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik