Jumat, 22 November 2024

Bantu Warga Terdampak Banjir

PMI Kabupaten Bekasi Distribusikan Logistik dan Perlengkapan Dasar di 8 Kecamatan

SOSIAL   Feb 27, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.370 Kali


id6744_Compress_20230227_190841_1504.jpg
Personel PMI Kabupaten Bekasi melakukan bantuan evakuasi dan penanganan medis kepada warga terdampak banjir menggunakan perahu karet di Desa Setia Mekar, Kecamatan Tambun Selatan, Senin (27/02/2023).

CIBITUNG - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bekasi terus melakukan pendistribusian bantuan logistik dan upaya pertolongan dasar kepada warga terdampak banjir di berbagai titik di Kabupaten Bekasi. 

Ketua PMI Kabupaten Bekasi, Akhmad Kosasih mengatakan, pihaknya berupaya menjangkau dapur-dapur umum dan titik pengungsian sebagai pusat pendistribusian bantuan logistik dan perlengkapan medis dasar bagi masyarakat terdampak banjir.

"Kita masih terus melakukan assessment dan pendistribusian bantuan logistik dan perlengkapan medis dasar pada lokasi-lokasi yang masih terdapat genangan air untuk membantu masyarakat," ucap Kosasih, Senin (27/02/23).

Kosasih menjelaskan, sejak Sabtu hingga saat ini, PMI Kabupaten Bekasi sudah mendistribusikan bantuan di delapan kecamatan yang kondisinya masih tergenang banjir.

Diantaranya, Kecamatan Babelan, Kecamatan Tarumajaya, Kecamatan Sukatani, Kecamatan Karang Bahagia, Kecamatan Tambun Utara, Kecamatan Sukakarya, Kecamatan Cikarang Utara dan Kecamatan Cikarang Timur.

"Selain pendistribusian bantuan, kita juga melakukan mobilisasi personel dan armada untuk bantuan evakuasi serta penanganan medis dasar yang bekerja sama dengan Puskesmas dan warga setempat," katanya.

Kepala Markas PMI Kabupaten Bekasi, Meyliany menambahkan, upaya pendistribusian bantuan masih terus berjalan hingga saat ini. Selain kebutuhan pokok logistik, pihaknya juga melakukan pendistribusian perlengkapan kebutuhan bayi. 

"Sejak Sabtu lalu, kita sudah distribusikan bantuan logistik seperti, mie instan, minyak goreng, beras kemasan 5 kg, sarden, gula pasir, dan makanan ringan (biskuit). Yang tidak kalah penting adalah kebutuhan bayi seperti pampers, baby kit, selimut, dan hygent kit," kata Meyliany.

Selain melakukan pendistribusian secara berkesinambungan, PMI Kabupaten Bekasi juga melakukan monitoring dan koordinasi dengan BPBD, Dinas Sosial, pemerintah kecamatan setempat, TNI dan Polri terkait assessment kebutuhan lainnya yang diperlukan.

"Kita juga terjunkan mobil ambulans dan perahu karet untuk membantu evakuasi dan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Alhamdulillah pendistribusian bantuan logistik dan perlengkapan medis dasar kepada dapur-dapur umum dan posko banjir berjalan lancar," ujarnya.

Selain itu, Meyliany menambahkan, untuk hari ini pihaknya melakukan pendistribusian paket makanan siap saji bekerja sama dengan Dinas Sosial, sejumlah 200 paket makanan siap saji untuk dewasa, 50 paket untuk anak-anak dan 100 paket lauk siap saji.

"Kita juga melakukan pendistribusian air bersih untuk masyarakat di Kecamatan Tambun Utara," ujarnya.

Dia juga memberikan apresiasi kepada seluruh relawan PMI Kabupaten Bekasi dan seluruh pihak terkait lainnya yang telah terlibat dalam membantu pendistribusian bantuan kepada masyarakat.

Reporter : Nur Rachman Akbar

Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Camat Sukatani Tinjau Banjir di Tiga Desa
SOSIAL   Nov 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dinas Sosial Kabupaten Bekasi Salurkan Bantuan ke 20 KPM 
SOSIAL   Nov 15, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
RSUD Cabangbungin Launching Poliklinik PDP Berlian
SOSIAL   Nov 13, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Camat Bojongmangu Sambangi Korban Rumah Terbakar Akibat Sambaran Petir
SOSIAL   Nov 11, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Perluas Jangkauan Informasi, PSC 119 Kabupaten Bekasi Hadirkan Inovasi Ngobras
SOSIAL   Nov 8, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik