Senin, 25 November 2024

Pemkab Bekasi Kirim Logistik dan Personel Gabungan Bantu Korban Gempa Cianjur

SOSIAL   Nov 22, 2022  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.456 Kali


id6215_Compress_20221122_161422_2370.jpg
BPBD Kabupaten Bekasi kirim personel gabungan dan dukungan logistik serta peralatan untuk membantu penanganan korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur.

CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi mengirimkan personel  gabungan serta dukungan logistik dan peralatan untuk membantu penanganan korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi, Muchlis mengatakan, pihaknya telah berupaya membantu korban gempa bumi di Cianjur dengan mengirimkan personel gabungan dari BPBD dan relawan ke lokasi bencana. 

“Semalam kita sudah kirimkan 5 personel BPBD dan 15 orang relawan untuk membantu penanganan korban gempa bumi di Cianjur. Kita juga mengirimkan dukungan logistik dan peralatan diantaranya truk angkutan, mobil recue satu unit, tenda besar 2 unit, sembako 50 dus, air mineral, masker dan alat-alat pendukung lainnya,” ungkap Muchlis saat di temui, pada Selasa (22/11/2022).

Muchlis menuturkan, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Kabupaten Cianjur.

“Kita berupaya semaksimal untuk membantu BPBD Kabupaten Cianjur dalam penanganan korban gempa di sana. Kita akan terus berkoordinasi dengan personel yang ada di lokasi bencana," terangnya. 

Muchlis juga mengajak masyarakat Kabupaten Bekasi untuk membantu para korban bencana alam gempa bumi Cianjur. 

"Ya, jika sekiranya nanti ada bantuan, akan segera kita kirimkan ke lokasi bencana, dan tentunya disana sudah ada posko tingkat provinsi. Tentunya kita bergabung dengan rekan-rekan yang disana, sehingga bisa satu komando dalam proses pencarian korban” kata Muhclis.

Selain itu, BPBD Kabupaten Bekasi juga sudah memberikan arahan kepada aparatur desa maupun pemerintah kecamatan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat Kabupaten Bekasi terkait kesiapsiagaan dasar dalam menghadapi bencana alam yang terjadi seperti di Kabupaten Cianjur.

“Kita sudah tingkatkan kesiapsiagaan bencana, baik di tingkat kecamatan maupun di tingkat desa. Dimana masing-masing tingkatan sudah dibentuk beberapa forum yaitu FPRB, Destana dan Katana untuk memberikan edukasi kepada masyarakat bagaimana cara untuk melakukan evakuasi mandiri jika terjadi bencana,” ungkapnya. 

Sebagai salah satu perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Bekasi, Muchlis mengucapkan bela sungkawa kepada masyarakat Kebupaten Cianjur yang menjadi korban bencana alam gempa bumi.

“Kami mengucapkan turut berduka cita atas korban yang meninggal maupun yang luka-luka. Mudah-mudahan masyarakat Cianjur bisa tabah dalam menghadapi cobaan ini dan semoga bencana ini dapat segera selesai, dan Kabupaten Cianjur bisa bangkit kembali,” ucapnya.

Reporter : Ike Sopiah

Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Camat Sukatani Tinjau Banjir di Tiga Desa
SOSIAL   Nov 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dinas Sosial Kabupaten Bekasi Salurkan Bantuan ke 20 KPM 
SOSIAL   Nov 15, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
RSUD Cabangbungin Launching Poliklinik PDP Berlian
SOSIAL   Nov 13, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Camat Bojongmangu Sambangi Korban Rumah Terbakar Akibat Sambaran Petir
SOSIAL   Nov 11, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Perluas Jangkauan Informasi, PSC 119 Kabupaten Bekasi Hadirkan Inovasi Ngobras
SOSIAL   Nov 8, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik