Sabtu, 25 Maret 2023

Muspika Pebayuran Gelar Deklarasi Tolak Tawuran Pelajar

PEMERINTAHAN   Apr 5, 2022  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 748 Kali


id4500_IMG_20220405_185559.jpg


PEBAYURAN - Muspika Kecamatan Pebayuran menggelar Deklarasi Serentak Tolak Tawuran Pelajar dan Anti Geng Motor serta Anti Narkoba yang diikuti perwakilan siswa-siswi SLTP dan SLTA se-Kecamatan Pebayuran, bertempat di lapangan SMAN 1 Pebayuran, pada Selasa, (05/04/2021).

Camat Pebayuran Hanief Zulkifli mengatakan, deklarasi ini dilakukan dalam upaya mencegah terjadinya tawuran antar pelajar dan kondusifitas keamanan di wilayahnya.

"Meskipun di wilayah Pebayuran belum ada tawuran pelajar, tapi kami melakukan antisipasi dengan menggelar deklarasi, khususnya para pelajar, agar tercipta ketertiban dan kenyamanan di lingkungan masing-masing," ungkapnya. 

Hanief menyebutkan, deklarasi tolak tawuran ini dilakukan bersama unsur Polsek Pebayuran dan Koramil 11/Pebayuran dan perwakilan sekolah di wilayahnya.

"Kita keliling juga untuk melakukan pengamanan khususnya di bulan Ramadan ini, agar tidak terjadi tawuran antar kelompok remaja," terangnya. 

Sementara itu, Kapolsek Pebayuran, AKP. Usep Aramsyah menegaskan, para pelajar perlu diberikan edukasi agar terhindar dari kriminalitas yang marak terjadi seperti tawuran, geng motor, dan narkoba.

"Anak-anak SMP dan SMA, kita imbau dan kita ajak untuk menghindari kegiatan negatif seperti tawuran, geng motor, balap liar, termasuk narkoba, apalagi di bulan suci Ramadan ini," ungkapnya. 

AKP Usep Aramsyah berharap, tidak terjadi tawuran dan tindak kriminal yang membahayakan masyarakat di wilayah hukumnya.

"Alhamdulillah untuk kasus tawuran di Pebayuran ini belum ada," ujarnya. 

Dia menegaskan, Polri telah melakukan upaya preventif melalui program 'Ada Polisi', yang akan berupaya menyentuh kelompok pemuda atau pelajar yang rawan menjadi korban atau pelaku tawuran. 

"Jadi mereka kita beri edukasi dan kita datangi langsung, rumah dan orang tuanya dengan cara-cara persuasif," tandasnya.

Reporter : Fajar CQA

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Pemkab Bekasi Bersama ITB Matangkan 6 Solusi Spesifik Percepatan Pembangunan
PEMERINTAHAN   Mar 24, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Hadirkan "Ramadan Sregep" di Acara Safari Ramadan
PEMERINTAHAN   Mar 22, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Disdag Gelar Pemilihan Ketua FKP Pasar Induk Cibitung
PEMERINTAHAN   Mar 22, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Rahmat Atong Serahterimakan Jabatan Kepala DLH kepada Syafri Donny Sirait
PEMERINTAHAN   Mar 21, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bertemu DPRD Jabar, Dani Ramdan Siapkan Strategi Tingkatkan Bantuan dari Provinsi
PEMERINTAHAN   Mar 21, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik