Selasa, 18 Maret 2025

Komitmen Berikan Pelayanan Prima untuk Masyarakat, Pj Bupati Dedy Supriyadi Hadir di Botram Cikarang Pusat

PEMERINTAHAN   Aug 24, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 302 Kali


id10301_Compress_20240824_125738_8501.jpg
Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi menghadiri acara Botram (Berkolaborasi Terus Melayani) di Halaman Kantor Kecamatan Cikarang Pusat, Desa Sukamahi, pada Sabtu (24/8/2024).

CIKARANG PUSAT - Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi membuka acara Botram (Berkolaborasi Terus Melayani) yang digelar Disdukcapil Kabupaten Bekasi di Halaman Kantor Kecamatan Cikarang Pusat, Desa Sukamahi, pada Sabtu (24/8/2024). 

Dedy Supriyadi mengatakan, Botram merupakan program kolaborasi dari perangkat daerah yang sangat bermanfaat, karena mempermudah masyarakat dalam mendapatkan berbagai pelayanan. 

"Ya, acara Botram ini sangat besar manfaatnya, karena mendekatkan pelayanan kepada masyarakat hingga ke berbagai pelosok Kabupaten Bekasi, apalagi stand pelayanannya juga terus bertambah," ujarnya. 

Dirinya melihat, antusias masyarakat di setiap acara Botram cukup tinggi. Apalagi ditambah dengan adanya panggung hiburan dan berbagai kuis berhadiah yang bisa diikuti oleh pengunjung. 

Dedy menuturkan, program Botram akan terus dilanjutkan dan ditingkatkan agar semakin menarik dan semakin diminati oleh masyarakat. 

"Ya, ke depan program Botram akan terus kita tingkatkan dengan konsep dan kemasan yang lebih baik, sehingga masyarakat benar-benar nyaman dan mendapat pelayanan yang lebih baik lagi," ungkapnya. 

Dedy menambahkan, melalui program Botram, menunjukkan bahwa pemerintah daerah hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, secara cepat dan gratis. 

"Ini merupakan bentuk komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," pungkasnya. 

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Bupati Bekasi dan Gubernur Jabar Bahas Penataan Lahan untuk Atasi Banjir
PEMERINTAHAN   Mar 17, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Apresiasi Dukungan Perahu dari TNI
PEMERINTAHAN   Mar 17, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Wabup Bekasi Lepas 23 Kendaraan untuk Layanan Adminduk
PEMERINTAHAN   Mar 17, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan Zona Hijau Pelayanan Publik
PEMERINTAHAN   Mar 17, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Apresiasi Bakti Sosial untuk Korban Banjir di Babelan
PEMERINTAHAN   Mar 15, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik