Sabtu, 23 November 2024

Infrastruktur dan Normalisasi Irigasi Jadi Prioritas Utama Musrenbang Kecamatan Sukatani

PEMERINTAHAN   Jan 25, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 556 Kali


id9041_Compress_20240125_161656_6988.jpg
Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun anggaran 2025 prioritaskan usulan pembangunan infrastruktur dan normalisasi irigasi.

SUKATANI - Kecamatan Sukatani menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun anggaran 2025 yang berlangsung di Aula Kecamatan Sukatani, pada Kamis (25/01/2024).

Ada 120 usulan pembangunan yang mengemuka pada Musrenbang Sukatani tahun ini, baik infrastruktur, normalisasi irigasi serta pemberdayaan UMKM yang nantinya akan diajukan pada Musrenbang tingkat Kabupaten Bekasi.

Camat Sukatani, Agus Dahlan mengatakan, setelah melalui verifikasi di tingkat kecamatan, dari 120 usulan tersebut, hanya 115 usulan yang akan diajukan, baik dalam bentuk fisik seperti perbaikan jalan, normalisasi irigasi, pembangunan sekolah, dan pemberdayaan masyarakat seperti pelatihan.

"Itu yang kita usulkan yang nantinya akan diajukan pada Musrenbang tingkat Kabupaten Bekasi, semoga saja bisa direalisasikan sebagai kegiatan di tahun 2025 nanti," katanya.

Agus Dahlan menyampaikan, dari hasil Musrenbang sebelumnya, terdapat beberapa usulan pembangunan yang sudah direalisasikan oleh Pemkab Bekasi. Di antaranya, hibah alat pompa air, perbaikan jalan, perbaikan jembatan, pembangunan Sekolah Dasar, pembangunan turap kali , pembangunan saluran air serta hibah alat cultivaktor untuk petani.

"Nah ini adalah kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan di 2024, tentunya kita perlu mengawal dan mengawasi pada saat pelaksanaan, mudah-mudahan membawa kebaikan dan kesejahteraan masyarakat Sukatani," terangnya.

Anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Himawan Ambror yang hadir pada acara tersebut, mengharapkan Musrenbang Kecamatan Sukatani dapat mengakomodir aspirasi masyarakat, terutama di bidang infrastruktur jalan serta normalisasi irigasi.

“Kami minta aspirasi yang sudah disampaikan masyarakat melalui Musrenbang Desa dan dibawa ke Musrenbang Kecamatan dapat diakomodir dan nantinya bisa untuk direalisasikan,” terangnya.

Himawan mengatakan, untuk usulan yang belum diakomodir nantinya akan dimasukkan dalam pokok pikiran (Pokir) DPRD Kabupaten Bekasi dari daerah pemilihannya.

"Ya, Insya Allah kami dari DPRD siap mengawal usulan dari masyarakat Sukatani yang belum diakomodir, ini adalah tugas kami untuk menyambung aspirasi masyarakat ke pemerintah daerah," tutupnya.

Acara Musrenbang tingkat Kecamatan Sukatani dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Karsih, Anggota DPRD Provinsi Jawa, Barat, Irpan Haeroni, unsur TNI/Polri, Kepala Desa se-Kecamatan Sukatani, tokoh masyarakat serta tokoh agama.

Reporter : Andre M Jafar
Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Bupati Minta Semua Pihak Patuhi Aturan dan Jaga Kondusivitas
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Hadirkan Edukasi Pertanahan, Kantah Kabupaten Bekasi Raih Juara I Pengelolaan Medsos Digikomfest
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
PSC 119 Raih Juara I Pengelolaan Media Sosial Kategori UPTD Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Andalkan Kekompakan Tim, Damkar Kabupaten Bekasi Raih Juara 1 MLBB Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Desa Sindangmulya Sabet Juara I Pengelolaan Media Sosial Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik