Sabtu, 28 September 2024

DPMPTSP Terus Sosialisasikan Surat Izin Praktik Nakes

PEMERINTAHAN   Jul 12, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.097 Kali


id7608_IMG-20230712-WA0107.jpg
SOSIALISASI : Analis Kebijakan Muda, Sub Koordinator Perizinan Sosial dan Ekonomi pada DPMPTSP Kabupaten Bekasi, Sarwoko menyampaikan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpatu Satu Pintu Kabupaten Bekasi terus berupaya memberikan pemahaman kaitan perizinan dibidang kesehatan.

CIKARANG PUSAT - Analis Kebijakan Muda, Sub Koordinator Perizinan Sosial dan Ekonomi pada DPMPTSP Kabupaten Bekasi, Sarwoko menyampaikan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpatu Satu Pintu Kabupaten Bekasi terus berupaya memberikan pemahaman kaitan perizinan dibidang kesehatan.

Hal ini juga dilakukan dalam rangka sinkronisasi proses perpanjangan Surat Izin Praktik (SIP) dan Surat Izin Praktik Perawat.

"Kita gelar kegiatan di lingkungan RSUD Kabupaten Bekasi, maka perlu diberikan pemahaman dan penjelasan kaitan mekanisme dan penerbitannya," ujarnya di kantornya, Kompleks Pemkab Cikarang Pusat, pada Rabu, (12/07/2023).

Dia menjelaskan di lingkungan RSUD Kabupaten Bekasi diundang sekitar 40 orang tenaga kesehatan. Selain itu sosialisasi juga dilakukan untuk perizinan fasilitas kesehatan dalam sistem OSS.

"Kita mengundang secara random para Nakes dari RSUD Kabupaten Bekasi," sambungnya.

Melalui sosialisasi ini, katanya, diharapkan agar pemahaman tentang mekanisme Surat Praktik Dokter bisa tersampaikan.

"Harapannya pemahamannya bisa sampai kepada para Nakes, tentang mekanisme Surat Praktik Dokter," pungkasnya.

Reporter : Fajar CQA

Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Komitmen Tingkatkan Kualitas Data Statistik, Pemkab Bekasi Raih Penghargaan Anindhita Wistara Data
PEMERINTAHAN   Sep 27, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Wilayah Terdampak Kekeringan Turun Signifikan, Pemkab Bekasi Tetapkan Masa Transisi
PEMERINTAHAN   Sep 26, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Satu Peta Kabupaten Bekasi Solusi Percepatan Pembangunan dan Efektivitas Pelayanan Publik
PEMERINTAHAN   Sep 26, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Botram Sekolah, PMI dan Disdukcapil Kolaborasi Cek Golongan Darah dan Pembuatan KIA
PEMERINTAHAN   Sep 26, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bantu Krisis Air Bersih, Pemkab Bekasi Salurkan 218.000 Liter Air untuk Warga Muaragembong
PEMERINTAHAN   Sep 26, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik