Selasa, 26 November 2024

DLH Bersama Polsek Cikarang Barat Sapu Bersih Sampah di Bahu Jalan Raya

PEMERINTAHAN   Jul 13, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.072 Kali


id7622_Compress_20230713_194839_9783.jpg


CIKARANG BARAT - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bekasi melalui UPTD Wilayah III yang dibantu puluhan personil Polri dari Polsek Cikarang Barat, Karang Taruna, Linmas serta warga Desa Sukadanau Kecamatan Cikarang Barat secara kompak melakukan kegiatan kebersihan dengan titik lokasi sampah di sepanjang bahu Jalan Raya Perjuangan Desa Sukadanau Kecamatan Cikarang Barat, Kamis (13/07/23).

Puluhan personil Polri yang ikut membantu dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikarang Barat Kompol Sutrisno, secara spontan datang membantu dalan rangka membuat nyaman di lingkungan terutama di sepanjang sisi bahu jalan raya. 

"Kita melihat bahwasanya ada beberapa lokasi pembuangan sampah liar, artinya tidak resmi yang bukan disediakan oleh pemerintah, dan ini sampahnya sudah menumpuk meluber sampai ke badan jalan. Akibatnya, menimbulkan gangguan baik itu kebersihan maupun bau yang kurang sedap," kata Kapolsek Cikarang Barat, Sutrisno.

Sementara itu Direktur Bambu Foundation, Eko Jatmiko mengatakan, mengapresiasi kolaborasi antara pihak Kepolisian, UPTD lll Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi, Karang Taruna dan warga yang sudah terjun langsung memberantas sampah yang menjadi tanggung jawab bersama.

"Sampah adalah hasil sisa kegiatan manusia. Dalam jumlah yang banyak sampah bisa menyebabkan penyakit, gangguan pernafasan bahkan dapat merusak lapisan ozon yang membuat perubahan Iklim," ungkapnya.

Reporter : Heru Budian Timor

Editor     : Yus Ismail

Berita Lainnya

Disdag Kabupaten Bekasi Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman di Pilkada 2024
PEMERINTAHAN   Nov 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Do'a Bersama Digelar untuk Kelancaran Pilkada 2024
PEMERINTAHAN   Nov 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Buka Sosialisasi PBJ, Pj Sekda Tekankan Penerapan PDN dan E-Katalog
PEMERINTAHAN   Nov 25, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Bupati Minta Semua Pihak Patuhi Aturan dan Jaga Kondusivitas
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Hadirkan Edukasi Pertanahan, Kantah Kabupaten Bekasi Raih Juara I Pengelolaan Medsos Digikomfest
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik