Jumat, 25 April 2025

TP-PKK Lakukan Penilaian Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Rumah di Cikarang Selatan

PEMERINTAHAN   Feb 28, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.415 Kali


id6751_Compress_20230228_215110_0845.jpg


CIKARANG SELATAN - Tim Penggerak PKK Kabupaten Bekasi melakukan rechecking Lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Rumah Tingkat Kabupaten Bekasi, di Desa Sukasejati Kecamatan Cikarang Selatan, pada Selasa (28/2/2023).

Sekretaris TP PKK Kabupaten Bekasi, Nurni Rahmat Atong mengatakan, lomba tersebut bertujuan untuk memanfaatkan lahan pekarangan, baik yang ada di lahan warga maupun fasos-fasum di perumahan.

"Saya berharap, setiap desa di Cikarang Selatan memiliki lahan yang bisa memenuhi kebutuhan gizi keluarga maupun untuk masyarakat di lingkungan sekitarnya," kata Nurni.

Sementara itu, Camat Cikarang Selatan Agus Dahlan mengatakan, pemanfaatan lahan pekarangan rumah sangat dianjurkan karena selain membuat lingkungan asri juga dapat memenuhi kebutuhan gizi keluarga.

"Hasilnya bisa untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga, bahkan bisa untuk penghasilan tambahan," ujarnya.

Agus Dahlan berharap, Desa Sukasejati sebagai perwakilan Kecamatan Cikarang Selatan bisa meraih juara pada lomba Pemanfaatan Lahan Pekarangan Rumah Tingkat Kabupaten Bekasi tahun ini.

"Semoga dalam lomba pemanfaatan lahan pekarangan ini, Cikarang Selatan bisa jadi juara," ucapnya.

Reporter : Soni Suganda
Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

MUI dan Lapas Cikarang Sepakat Dirikan Ponpes dan Sekolah bagi Warga Binaan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Halalbihalal MUI, Perkuat Sinergi Ulama-Umaro dalam Membangun Kabupaten Bekasi
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bupati Bekasi Ade Kunang : Pemanfaatan Maggot Solusi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kurangi Pemborosan Pangan, Pemkab Bekasi Luncurkan Program Ali Topan
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dinilai Berhasil dalam Pengolahan Sampah Warga, Bupati Ade Kunang Apresiasi PDUST Desa Mekarmukti
PEMERINTAHAN   Apr 24, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik