Minggu, 24 November 2024

Pemkab Bekasi Sinergikan Program Pemerintah Daerah dengan Perguruan Tinggi

PENDIDIKAN   Sep 14, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 847 Kali


id8229_Compress_20230914_185340_0806.jpg
Sekda Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi, menghadiri Sinergi Kerjasama Perguruan Tinggi dengan Pemkab Bekasi, di Aula Universitas Pelita Bangsa, Desa Cibatu, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Kamis (14/09/2023). Foto : Jaja Jaelani/Newsroom Diskominfosantik.

CIKARANG SELATAN - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi menghadiri kegiatan Sinergi Kerjasama Perguruan Tinggi yang diinisiasi oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jabar-Banten dengan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Pada acara yang dihadiri Asda I Sri Enny Mainiarti ini, digelar dialog dengan perguruan tinggi swasta dibuka oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jabar, Muhammad Samsuri.

Sekda Dedy Supriyadi menyampaikan Pemerintah Kabupaten Bekasi menyambut baik atas dialog yang diinisiasi oleh LLDIKTI Wilayah IV bersama dengan kampus-kampus swasta.

Berdasarkan hasil dialog ini ke depan akan dicanangkan program kerjasama dengan kampus-kampus yang meliputi kegiatan pengabdian masyarakat untuk mahasiswa seperti Kuliah Kerja Nyata (KKN) maupun inovasi lainnya yang dilakukan mahasiswa.

"Ke depan ini akan menjadi pertemuan rutin, kita akan melakukan kerjasama yang konkret, yang tentunya bisa menyentuh dan bermanfaat untuk warga Kabupaten Bekasi," ungkapnya usai mengikuti dialog di aula Lantai 6, Kampus Universitas Pelita Bangsa, Cibatu, Cikarang Selatan, pada Kamis, (14/09/2023).

Menurutnya ke depan akan disusun program-program secara utuh dengan kampus-kampus swasta. Apalagi Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) No 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi yang disampaikan oleh LLDIKTI saat dialog ini, membuka kesempatan agar kampus dan mahasiswa bisa bersejalan dengan program yang tengah dicanangkan Pemkab Bekasi.

"Nah itu tentunya harus kita tangkap dengan baik apa yang harus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bekasi, dan apa yang harus disiapkan guna mapping program-program dari masing-masing Perguruan Tinggi," jelasnya.

Di samping itu, melihat potensi industri di Kabupaten Bekasi dia juga mengatakan akan melibatkan sektor swasta untuk bisa membantu dalam program sinergi dengan kampus dan mahasiswa ini.

"Mudah-mudahan ini semua bisa bermanfaat bagi warga masyarakat Kabupaten Bekasi, kita sama-sama membangun komitmen yang baik, konsistensi ke depannya," pungkasnya.

Sementara itu Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jabar-Banten, Muhammad Samsuri menerangkan kegiatan tersebut merupakan upaya bagaimana mempertemukan para pimpinan perguruan tinggi di wilayah Kabupaten Bekasi dengan pemerintah daerah agar mampu menjalin sinergi program kerja ke depannya.

"Para pimpinan perguruan tinggi, mungkin akan banyak memanfaatkan program-program Pemda, atau sebaliknya, Pemda ingin mendapatkan dukungan resources dari Perguruan Tinggi," katanya.

Sementara itu, Pembina Yayasan Pelita Bangsa, Muhammad Mardiana mengatakan, kegiatan ini dinilai penting untuk melihat potensi apa saja yang bisa digali oleh kampus dan Pemkab Bekasi dalam rangka menjadikan Kabupaten Bekasi lebih baik ke depan.

"Ya para pimpinan Pemkab Bekasi dan pimpinan perguruan tinggi ini datang kesini untuk bisa menggali seperti apa potensi-potensi yang bisa dikembangkan di Kabupaten Bekasi dalam rangka memajukan wilayah ini," katanya.

Menurut Mardiana program yang telah didiskusikan ini sejalan dengan Universitas Pelita Bangsa yang dahulunya didirikan atas dasar potensi industri terbesar yang ada di wilayah ini, selain itu memiliki posisi strategis berada di wilayah antara Jakarta dan Bandung.

"Jadi tujuan kita supaya bisa membantu warga Kabupaten Bekasi yang memang sudah lulus SMA, supaya bisa memanfaatkan pembangunan, dan tidak hanya jadi pengamat di daerahnya sendiri," ungkapnya.

Reporter : Fajar CQA

Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Respon Cepat Aduan Masyarakat, Disdik Raih Penghargaan SP4N LAPOR! Teresponsif 2024
PENDIDIKAN   Nov 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kenalkan Dunia Digital, Diskominfosantik Terima Kunjungan SMK Yaspih Tangerang
PENDIDIKAN   Nov 21, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
BOTRAM Sekolah Hadir Menyapa Pelajar SMPN 2 Serang Baru
PENDIDIKAN   Nov 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dua Pelajar Asal Kabupaten Bekasi Raih Medali Emas Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah Tingkat Nasional
PENDIDIKAN   Nov 17, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
SDN Wanasari 01 Wakili Jawa Barat Raih Penghargaan Sadar Literasi dan Numerasi Kemendikbudristek RI
PENDIDIKAN   Nov 13, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik