CIBARUSAH - Camat Cibarusah, Rusdi Azis mengatakan Pemkab Bekasi saat ini sedang melakukan perbaikan jalan kabupaten disejumlah titik ruas jalan di Cibarusah. Diharapkan, perbaikan ruas jalan itu tepat waktu dan manfaatnya dirasakan masyarakat sekitar.
"Yang pertama ada perbaikan jalan yang sudah dilakukan beberapa waktu lalu yakni berada di Desa Ridogalih sepanjang 300 meter, terbagi menjadi beberapa titik pengerjaan," kata Rusdi Azis pada Rabu (26/07/23).
Rusdi menjelaskan, selain titik tersebut, pemerintah daerah juga sedang mengerjakan ruas Jalan Cigutul-Cibenda, yang merupakan akses alternatif bagi masyarakat yang menghubungkan ke Jalan Warung Ampel di wilayah Kecamatan Serang Baru. Jalan tersebut juga telah dilakukan perbaikan secara bertahap pada tahun ini.
"Untuk ruas Jalan Cigutul-Cibenda ini panjangnya cukup lumayan, kurang lebih sekitar satu kilometer. Mobilitas jalan ini juga cukup padat ya karena menghubungkan ke kawasan industri dan kawasan pemerintahan daerah," jelasnya.
Dia juga menambahkan, baik ruas jalan di Desa Ridogalih maupun di Jalan Cigutul-Cibenda masing-masing memiliki karakteristik yang berbeda-beda dalam penggunaannya sehari-hari.
"Di Jalan Ridogalih karena lebih ke perkampungan karakteristik jalannya untuk mendukung mobilisasi masyarakat dan sektor pertanian. Sedangkan di Jalan Cigutul-Cibenda karakteristiknya hampir seperti ruas jalan utama yang digunakan untuk mobilisasi massa jauh lebih besar," jelasnya.
Dia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap fokus dan berhati-hati selama proses pengerjaan perbaikan jalan Cigutul-Cibenda, agar prosesnya tetap berjalan dengan baik dan tepat waktu.
"Karena harus dikerjakan secara bertahap, untuk tetap waspada karena antara satu sisi jalan yang diperbaiki dengan sisi jalan lainnya cukup terjadi gap yang tinggi," katanya.
Reporter : Akbar Nurachman
Editor : Fuad Fauzi
Berita Lainnya
TERPOPULER BULAN INI
Pengunjung hari ini : 8700
Pengunjung Bulan ini : 276613
Total Pengunjung : 3133130