Jumat, 13 September 2024

Komitmen Bersama Seluruh Elemen Lintas Sektor, Kecamatan Cabangbungin Deklarasi ODF Serentak

PEMERINTAHAN   Dec 11, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 467 Kali


id8817_IMG-20231211-WA0070.jpg
DEKLARASI : Kecamatan Cabangbungin mendeklarasikan ODF (Open Defecation Free) atau SBABS (Stop Buang Air Besar Sembarangan) secara serentak. Foto Refky Maulana

CABANGBUNGIN - Bersama dengan seluruh elemen lintas sektor, Kecamatan Cabangbungin mendeklarasikan ODF (Open Defecation Free) atau SBABS (Stop Buang Air Besar Sembarangan) secara serentak.

Deklarasi ODF tersebut dipimpin langsung oleh Camat Cabangbungin Asep Bukhori melalui apel bersama dengan seluruh elemen lintas sektor yang diselenggarakan di halaman kantor Puskesmas Cabangbungin pada Senin, (11/12/2023).

Camat Cabangbungin, Asep Bukhori menyampaikan, deklarasi tersebut merupakan komitmen bersama dengan seluruh elemen lintas sektor sebagai bentuk kewajiban dalam menjaga lingkungan dengan sebaik-baiknya. Terutama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat agar tidak melakukan buang air besar sembarangan lagi.

"Pertama kita tetap memberikan sosialisasi untuk masyarakat, kemudian kami juga dengan beberapa lintas sektoral melihat dan mengawasi semua lingkungan yang ada di masyarakat. Terutama bagi masyarakat yang buang air besar di kali atau tempat lainnya, kami memberikan larangan baik dalam bentuk lisan, tulisan, maupun sanksi," ujar Camat Cabangbungin Asep Bukhori.

Dirinya menambahkan, deklarasi ODF ini juga digelar secara serentak bersamaan pada hari yang sama di seluruh 8 desa yang berada di wilayah Cabangbungin. Mulai dari Desa Sindangsari, Desa Jayabakti, Desa Lenggahsari, Desa Lenggahjaya, Desa Jayalaksana, Desa Sindangjaya, Desa Setialaksana serta Desa Setiajaya yang digelar di masing-masing desa.

"Intinya komitmen kami di Kecamatan Cabangbungin setelah deklarasi ini, bagaimana kita juga terus mensosialisasikan ODF sebagai bentuk upaya bersama-sama dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan di wilayah Kecamatan Cabangbungin," tambahnya.

Camat Cabangbungin berharap, masyarakat semakin sadar dan mengerti tentang arti pentingnya menjaga lingkungan, salah satunya dengan tidak membuang air besar sembarangan. Karena faktor dari ODF tersebut bisa saja menimbulkan penyakit yang berdampak pada kesehatan masyarakat.

Selaras dengan hal itu, Kepala Puskesmas Cabangbungin, Norsan menjelaskan, pencapaian akses sanitasi jamban sehat kini sudah mencapai sekitar 80 persen dari total keseluruhan yang berada di 8 desa di wilayah Kecamatan Cabangbungin. 

"Pencapaiannya sekitar 80 persen yang sudah memiliki jamban keluarga (jamban sehat). Keinginan kami semua masyarakat bisa punya jamban keluarga, sehingga sudah tidak ada lagi yang buang air besar sembarangan," jelasnya.

Diharapkan melalui deklarasi ODF yang dilaksanakan secara serentak ini,  ke depannya kesadaran masyarakat semakin meningkat akan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) sehingga kesehatan lingkungan hidup masyarakat dapat terjamin dan terjaga dengan bersih dan rapih.

"Harapannya semua masyarakat sudah tidak ada lagi yang buang air sembarangan terutama tidak ada lagi yang buang air besar di sawah ataupun di kali," tandasnya.

Acara tersebut ditutup dengan penandatanganan komitmen ODF bersama seluruh elemen lintas sektor mulai dari Muspika Kecamatan Cabangbungin, Puskesmas Cabangbungin, TP-PKK Cabangbungin, perwakilan Koramil dan Polsek, tokoh agama, aparatur desa serta lintas sektor lainnya.

Reporter : Refki Maulana

Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Pj Bupati Dedy Supriyadi Inginkan Kolaborasi Tanggulangi Kekerasan Terhadap Anak dan Perempuan
PEMERINTAHAN   Sep 12, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana Kekeringan Hingga 19 September
PEMERINTAHAN   Sep 12, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Bantu Atasi Kekeringan, Pemkab Bekasi Distribusikan 163.000 Liter Air Bersih di Cabangbungin
PEMERINTAHAN   Sep 12, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Gelar Konsultasi Publik Penyediaan Infrastruktur PJU Melalui KPBU
PEMERINTAHAN   Sep 12, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Normalisasi Berlanjut, Sawah yang Terairi Bertambah 130 Hektar
PEMERINTAHAN   Sep 12, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik