Rabu, 26 Juni 2024

Penetapan Nomor Calkades Mangunjaya Kondusif

JAWA BARAT   Mar 22, 2020  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 7.914 Kali


77c043859534492ca790cac7225c7b82ac.jpg


TAMBUN SELATAN - Penetapan calon dan nomor urut calon kepala Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi berlangsung tertib dan damai. Penetapan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Mangunjaya,  Jumat (20/03/2020).

Ke empat calon kepala Desa Mangunjaya tersebut yang masing – masing yaitu nomor urut satu (1), Nurjayadi, nomor urut dua (2), Jayadi Said, nomor urut tiga (3), Sri Mubandini dan nomor urutempat (4), Joko Wijayanto.

Sekretaris panitia pemilihan kepala desa (Pilkades) Ahmad Efendi kepada  bekasikab.go.id, mengatakan para aclon tersebut hanya membawa beberapa orang tim suksesnya saja.

"Semua calon seluruhnya tidak membawa masa pendukungnya, hanya beberapa anggota tim sukses saja yang ikut menyaksikan pengambilan nomor urut tersebut, " ucapnya.

Hal itu menurutnya sesuai dengan surat edaran dari Pemerintah Kabupaten Bekasi yang melarang semua calon membawa massa pendukungnya.

"Dan panitia Pilkades sudah mensosialisasikan kepada seluruh calon maupun massa pendukung agar dalam pengambilan nomor urut tidak membawa massa dalam jumlah banyak,”ujarnya.

Efendi, panggilan kesehariannya, berharap  agar pelaksanaan selanjutnya seperti kampanye dan pencoblosan berlangsung aman, tertib dan damai.

Ia meminta calon harus mengikuti himbauan dari pemerintah yang melarang kumpulan massa dalam Pilkades, sebagaimana tertuang dalam Surat Edaran Bupati Bekasi yang untuk sementara melarang No 141/SE-27/DPMD Tentang Antisipasi Mencegah Corona Virus Diases Civud-19 pada tahapan pelaksanaan Pilkades Serentak di Kabupaten Bekasi , yang salah satu isinya larangan berkumpulnya masa lebih dari 25 orang.

"Saya sebagai panitia sangat setuju karena selain bisa menghindari gesekan antar pendukung, juga mempersempit penyebaran virus Covid - 19," terangnya. ()

 

KONTRIBUTOR: AGUS HERYANTO

EDITOR: TATA JAELANI

Berita Lainnya

Pj Gubernur Jawa Barat Keluarkan Surat Edaran Perketat Izin Study Tour
JAWA BARAT   May 13, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dani Ramdan Pastikan Pembangunan Kabupaten Bekasi Sejalan dengan Agenda Nasional
JAWA BARAT   Apr 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
BMKG Imbau Masyarakat Jawa Barat Waspada Potensi Cuaca Ekstrem pada 18-24 April 2024
JAWA BARAT   Apr 18, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dani Ramdan Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-105 Pemadam Kebakaran Tingkat Jawa Barat
JAWA BARAT   Mar 6, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Stok Beras Jabar Aman
JAWA BARAT   Nov 8, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik