Sabtu, 23 November 2024

Pemkab Bekasi Gelontorkan 9 Ton Beras dalam Operasi Pasar Murah di Bojongmangu

PEMERINTAHAN   Nov 9, 2023  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 374 Kali


id8602_Compress_20231109_182345_5041.jpg
Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi bekerja sama dengan Bulog Karawang menggelar Operasi Pasar Beras Murah di Halaman Kantor Kecamatan Bojongmangu, pada Kamis (09/11/2023).

BOJONGMANGU - Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Perdagangan bekerja sama dengan Bulog Karawang menggelar Operasi Pasar Beras Murah di wilayah Kecamatan Bojongmangu, pada Kamis (09/11/2023). 

Plt Camat Bojongmangu, Sapto Noviantoro mengatakan, pada operasi pasar murah tersebut, Dinas Perdagangan menyiapkan 9 ton beras dan 35 karton minyak goreng. 

"Untuk paket beras 5 kilogram dengan harga Rp 52.500 telah habis dibeli oleh masyarakat serta 35 karton minyak goreng juga habis terjual dengan harga satu liternya Rp 14.000," terangnya. 

Sapto menyambut baik adanya operasi pasar murah tersebut karena sangat membantu dan memudahkan masyarakat Bojongmangu dalam membeli beras dan minyak goreng dengan harga terjangkau.

"Dengan operasi pasar murah ini masyarakat bisa merasakan langsung program yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Bekasi," ujarnya. 

Sapto menambahkan, selain meringankan kebutuhan warga, operasi pasar murah beras ini sebagai upaya dalam mengendalikan inflasi dan menstabilkan harga bahan pokok di Kabupaten Bekasi.

Operasi pasar murah beras akan terus dilakukan Pemkab Bekasi hingga 14 November 2023. Jam Operasi Pasar Beras Murah ini dibuka mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Bupati Minta Semua Pihak Patuhi Aturan dan Jaga Kondusivitas
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Hadirkan Edukasi Pertanahan, Kantah Kabupaten Bekasi Raih Juara I Pengelolaan Medsos Digikomfest
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
PSC 119 Raih Juara I Pengelolaan Media Sosial Kategori UPTD Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 23, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Andalkan Kekompakan Tim, Damkar Kabupaten Bekasi Raih Juara 1 MLBB Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Desa Sindangmulya Sabet Juara I Pengelolaan Media Sosial Digikomfest 2024
PEMERINTAHAN   Nov 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik