Jumat, 11 Juli 2025

6 Desa di Bojongmangu Dapat Hibah Taman Baca dari CSR Hyundai

PENDIDIKAN   Jun 30, 2022  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.063 Kali


id5082_Compress_20220630_193527_7568.jpg


BOJONGMANGGU - Enam desa di Kecamatan Bojongmangu menerima hibah Taman Baca dari CSR Hyundai yang dikelola oleh yayasan GNI. 

Hibah Taman Baca tersebut diterima langsung oleh para kepala desa se-Kecamatan Bojongmangu, yang dilaksanakan di Taman Baca Desa Medalkrisna, pada Rabu (29/6/2022).

Sekcam Bojongmangu Sapto Noviantoro mengatakan, kecamatan Bojongmangu merupakan gerbang selatannya Kabupaten Bekasi yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bogor dan Karawang. Maka setiap pembangunannya pun harus bagus, seperti pembangunan enam taman baca di enam desa yang dihibahkan dari CSR Hyundai.

"Memang pembangunan itu bisa merata, jika ada kolaborasi antara pemerintah daerah, swasta, akademisi dan nasyarakat," ungkapnya.

Sapto juga mengatakan, pembangunan taman baca di 6 desa tersebut, didesain sesuai kondisi kewilayahan Bojongmangu yang sulit air.

"Jadi bukan hanya untuk tempat membaca saja, taman baca ini sekaligus bisa menampung air hujan, yang nantinya bisa dimanfaatkan," ujarnya.

Sapto juga mengimbau masyarakat, agar taman baca di desanya harus dirawat sesuai dengan petunjuk dari Yayasan GNI. 

"Taman baca ini selain diisi untuk perpustakaan, Posyandu dan bisa juga digunakan untuk UMKM, tapi harus seijin kepala desa," tandasnya.

Kepala Desa Medalkrisna H. Samid menyampaikan, atas nama pemerintahan desa mengucapkan terima kasih kepada GNI yang telah menghibahkan Taman Baca.

"Taman baca ini sangat bermanfaat untuk mencerdaskan anak-anak, khususnya yang tinggal di desa. Insya Alloh apa yang di hibahkan dari CSR Hyundai melalui Yayasan GNI inj, bisa dirawat dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," tutupnya.

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Pekan Depan, Disdik Kabupaten Bekasi Terapkan Jam Masuk Sekolah Pukul 06.30 WIB
PENDIDIKAN   Jul 11, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dua Pelajar Kabupaten Bekasi Jadi Perwakilan Calon Paskibraka Tingkat Provinsi dan Nasional 2025
PENDIDIKAN   Jul 11, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Program Sekolah Rakyat, Pemkab Bekasi Ajukan 44 Calon Siswa dari Keluarga Miskin
PENDIDIKAN   Jul 9, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Peserta Jambore Pramuka Jabar 2025 Antusias Ikuti Ragam Kegiatan Edukatif
PENDIDIKAN   Jul 3, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik