Jumat, 19 April 2024

Pj Sekda Optimistis Vaksinasi 50 Persen Warga Kabupaten Bekasi di Bulan Agustus Tercapai

COVID - 19   Aug 3, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 3.039 Kali


25IMG_20210803_063949.jpg


CIKARANG PUSAT - Pj Sekda Kabupaten Bekasi, Herman Hanapi optimistis separuh warga Kabupaten Bekasi sudah divaksin Covid-19 pada Agustus tahun ini. Saat ini berbagai upaya terus dilakukan untuk mempercepat program vaksinasi, termasuk untuk para pekerja di kawasan industri.

"Alhamdulillah (vaksinasi) sudah merata di tiap kecamatan, kemarin saja kita sudah tembus 30 ribuan dalam satu hari. Mudah-mudahan ke depan ketersediaan vaksinnya cukup, kita dari relawan, sampai ke tenaga kesehatan sudah siap masuk ke masing-masing wilayah, termasuk vaksinasi untuk pekerja di kawasan industri," ujarnya usai mendampingi Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengikuti rapat virtual Penanganan Covid-19 Jabodetabek di Command Center Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Senin (02/08/21).

Herman Hanapi menyebutkan, hingga awal Agustus 2021 target vaksinasi Covid-19 sudah mencapai 22 persen dari total 2,4 juta warga Kabupaten Bekasi yang harus di vaksin.

"Mudah-mudahan ketersediaan vaksinnya ada, dan juga terintegrasi semuanya, sehingga kami yakin bisa tercapai target 50 persen seperti yang disampaikan Pak Bupati," ungkapnya.

Terkait angka kasus Covid-19 di Kabupaten Bekasi, Herman mengatakan sudah terjadi penurunan cukup signifikan pasca diterapkannya PPKM Darurat dan PPKM Level-4.

"Jika kita lihat kondisi riil di lapangan, ada penurunan yang cukup jauh, kita Kabupaten Bekasi dengan Kabupaten Bogor, dinilai cukup bagus penurunan kasusnya," terangnya.

Sementara itu data terbaru dari Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, melalui laman resmi pikokabsi.bekasikab.go.id, Senin (02/08/21), jumlah kasus aktif di Kabupaten Bekasi turun dari 1.651 kasus menjadi 1.468 kasus atau berkurang 183 orang.

Pasien Covid-19 yang sembuh bertambah sebanyak 474 orang. Pasien yang dirawat di rumah sakit berkurang 174 orang tersisa 136 orang. Kemudian pasien isolasi mandiri berkurang 9 orang menjadi 1.332 orang.

Untuk kasus harian masih ada penambahan 298 orang dan kasus meninggal dunia bertambah 7 orang menjadi total kumulatif 481 orang.

Reporter : Soni Suganda

Editor      : Tata Jaelani

 

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik