Sabtu, 20 April 2024

Bupati Eka Ajak para MC Ikut Promosikan Kabupaten Bekasi

PEMERINTAHAN   May 25, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.625 Kali


54IMG-20210525-WA0117.jpg


Lomba Master of Ceremony 2021

CIKARANG UTARA – Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja mengapresiasi diselenggarakannya Lomba Master of Ceremony 2021 Protokol Setda Kabupaten Bekasi. Kepada mereka yang meraih juara, diharapkan dapat menyampaikan visi misi Kabupaten Bekasi dengan baik ke masyarakat.

“Menjadi MC itu tidak mudah, wawasan harus luas, perkembangan informasi harus tahu. Menjadi MC di Kabupaten Bekasi itu membawa misi, harus tahu apa yang ada di Kabupaten Bekasi dan memberikan informasi yang ada kepada masyarakat banyak,” kata Eka dalam sambutannya di acara puncak Lomba Master of Ceremony 2021 yang digelar di Hotel Antero, Jababeka pada Selasa (25/05). 

Bupati juga meminta kepada para peserta agar tak lupa terus mempromosikan Kabupaten Bekasi. Dengan begitu, agar semakin besar kecintaan masyarakat kepada Kabupaten Bekasi. 

Bupati juga berharap kegiatan lomba MC ini bisa digelar setiap tahunnya. “Saya sangat mengapresiasi terhadap kegiatan ini, dari pesertanya cukup banyak dan hasilnya dipilih oleh juri yang luar biasa,” kata Eka.

Kegiatan ini juga diyakini bisa membuka ekonomi kreatif di era pandemi Covid-19. Dengan begitu, perekonomian bisa terus menggeliat di saat kondisi seperti apapun. 

“Tentunya harus mengedepankan protokol kesehatan pada setiap kegiatan, saat ini kan sudah dibolehkan menggelar kegiatan asal dilakukan dengean mengedepankan protokol kesehatan,” tandasnya.

Sementara itu, Kasubbag Protokol pada Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim), Eva Soliha menyebut sebanyak 292 peserta yang mengikuti lomba tersebut. Menurutnya peserta yang mengikuti begitu antusias lantaran para MC bisa mendapatkan pengalaman banyak dari lomba tersebut.

"Alhamdulillah, pada lomba Master of Ceremony ini diikuti sebanyak 292 peserta, begitu antusias sekali. Kita jaring lagi menjadi 125 dan mengerucut menjadi 53 itu kategorinya ASN 17 dan umum 35," ujarnya.

Eva menambahkan, nantinya peserta yang meraih juara akan diundang sebagai MC pada kegiatan-kegiatan yang ada di Kabupaten Bekasi.

"Untuk ASN ya, rencananya di bulan Agustus nanti kegiatan banyak, mulai dari hari ulang tahun Pramuka, hari ulang tahun Kabupaten Bekasi, dan HUT RI nanti akan kita hadirkan mereka sebagai MC. Untuk umum juga nanti akan kita undang kembali," ujarnya.

Acara puncak lomba MC tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat, dimana seluruh panitia, peserta dan tamu undangan harus menjalani swab test antigen untuk mencegah penularan Covid-19.

Reporter : Fuad Fauzi/Ahmad Nursyeha

Editor      : Yus Ismail

 

Berita Lainnya

Usai Libur Lebaran, Pemkab Bekasi Tancap Gas Gelar Botram di Kedungwaringin
PEMERINTAHAN   Apr 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Groundbreaking Masjid MGC dan Taman Religi, Dani Ramdan: Wujud Toleransi Umat Beragama
PEMERINTAHAN   Apr 20, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sri Enny: Kesiapan MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat Capai 70 Persen
PEMERINTAHAN   Apr 19, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Gelar Halal Bihalal 1445 H, Camat Bojongmangu Sosialisasi Pelaksanaan MTQ Ke 38-Tingkat Jabar
PEMERINTAHAN   Apr 19, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
LPTQ Kabupaten Bekasi Ajak Para Ulama, Tokoh Masyarakat Semarakkan MTQ Ke-38 Tingkat Provinsi Jawa Barat
PEMERINTAHAN   Apr 19, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik