Jumat, 29 Maret 2024

Bupati Bekasi Lantik 204 Pejabat Eselon III dan IV di Lingkungan Pemkab Bekasi

PEMERINTAHAN   May 11, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 2.953 Kali


93IMG_20210511_185920.jpg


CIKARANG PUSAT – Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja melantik 204 orang pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi secara virtual di Ruang Command Center Diskominfosantik, Komplek Pemkab Bekasi Cikarang Pusat Selasa (11/05/2021).

Dalam sambutannya Bupati Eka mengatakan mutasi dan rotasi adalah hal yang biasa dalam organisasi pemerintahan, karena dengan adanya rotasi dan mutasi diharapkan dapat meningkatkan kinerja para pejabat yang sudah dilantik dan diambil sumpahnya.

“Saya berharap, dengan dilantiknya pejabat Eselon III dan IV ini bisa menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya untuk membangun Kabupaten Bekasi menjadi lebih baik lagi,” kata Eka.

Selain itu Eka juga berharap kepada seluruh pejabat yang dilantik untuk melakukan berbagai upaya perbaikan dan inovasi agar kekurangan yang ada di masa jabatan sebelumnya bisa diperbaiki.

“Saya berharap kepada seluruh pejabat yang hari ini sudah dilantik dan melakukan sumpah jabatannya untuk segera melakukan berbagai upaya berbaikan dan inovasi,” ujarnya.

Bupati Bekasi meminta kepada semua pejabat yang dilantik dan melakukan sumpah jabatannya untuk segera melakukan serah terima jabatan pada 17 Mei 2021, agar bisa segera melaksanakan tugasnya.

Acara pelantikan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Uju, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bekasi Abdillah Majid dan Asda 1 Yana Suyatna serta para pejabat di lingkungan Pemkab Bekasi.

Reporter : Ike

Editor : Yus Ismail

 

 

 

 

 

Berita Lainnya

Pemkab Bekasi Serahkan LKPD TA 2023 Unaudited ke BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat
PEMERINTAHAN   Mar 29, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sertijab Camat Cabangbungin, Mirtono Suherianto Resmi Gantikan Asep Buchori
PEMERINTAHAN   Mar 29, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Gelar Tarling, Camat Sukatani : Bulan Ramadan Momentum Saling Berbagi
PEMERINTAHAN   Mar 27, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Peringatan Nuzullul Qur'an, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan Ajak Masyarakat Tingkatkan Kualitas Ibadah
PEMERINTAHAN   Mar 27, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Tekan Stunting, Puskesmas Muaragembong Luncurkan Inovasi Denting Mugeri
PEMERINTAHAN   Mar 27, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik