Sabtu, 20 April 2024

200 Guru di Kecamatan Sukatani Jalani Vaksinasi Covid-19

COVID - 19   Mar 8, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.374 Kali


12IMG-20210308-WA0184.jpg


SUKATANI – Sekitar 200 guru di Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi mulai menjalani vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di SMP Negeri 1 Sukatani, Senin (08/03/21). Para tenaga pendidik yang divaksin mulai dari guru PAUD, TK, SD, SMP dan SMA, baik negeri dan swasta.

Menurut Acan Suryanto selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha Puskesmas Sukatani mengatakan, berdasarkan data, jumlah tenaga pendidik di Kecamatan Sukatani yang mengajukan untuk divaksin sebanyak 1.500 orang. 

“Dari data yang diajukan sebanyak 1.500 sasaran, hari ini kami mendapatkan kuota sebanyak 200 yang menjalani suntik vaksin. Untuk sisanya kita akan lakukan secara bertahap," ujarnya.

Ia menyebutkan, dari para guru yang sudah terdaftar, ada beberapa yang tidak lolos observasi kesehatan (screening). 

"Kita akan menjadwalkan ulang mereka yang gagal di tahap pertama, agar semua guru dan petugas pelayanan bisa menjalani vaksi Covid-19,” lanjutnya.

Sebelumnya, sebanyak 50 orang pelayan publik di Kecamatan Sukatani Kabupaten Bekasi telah  mengikuti vaksinasi Covid-19 di Aula Kecamatan Sukatani, pada Kamis (04/03/21).

Vaksinasi untuk pelayan publik tersebut diikuti oleh pegawai kecamatan, pegawai KUA dan para kepala desa di wilayah Kecamatan Sukatani.

Reporter : Ike
Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik