Jumat, 29 Maret 2024

Hindari Kerumunan Massa, Kampanye Pilkades Disarankan Cukup Lewat Medsos

COVID - 19   Mar 20, 2020  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.851 Kali


93images (7).jpeg


CIKARANG PUSAT - Untuk mempersempit penyebaran virus Covid-19, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bekasi berharap tidak banyak terjadi kerumunan pada tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Kabupaten Bekasi 2020.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bekasi, Maman Firmansyah mengatakan, pihaknya akan segera membuat surat edaran yang ditujukan kepada seluruh Panitia Pemilihan kepala Desa (Pilkades) dan para calon kepala desa  yang akan melaksanakan pemilihan pada 19 April 2020 mendatang.

"Untuk menghindari kerumunan masa, baik dalam pengambilan nomor urut maupun kampanye, semua calon dilarang untuk mengerahkan masa pendukungnya," kata Maman, Kamis (19/03).

Selain itu untuk pelaksanaan kampanye nanti, dirinya berharap,  tidak lagi mengerahkan masa pendukung tapi cukup kampanye melalui media sosial.

"Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan kerumunan masa, saya berharap, kampanyenya cukup lewat medsos saja," ucapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, untuk pengambilan nomor urut peserta calon kepala desa, rencananya akan dilaksanakan pada Jumat (20/03/20 ).

"Dalam pengambilan nomor urut, semua calon diarang membawa masa pendukungnya dan paling banyak masa yang kumpul berjumlah 20 orang itu juga termasuk panitia Pilkades, " katanya.

Reporter : Agus Heryanto
Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik