Kamis, 09 Mei 2024

PSC 119 SALAH SATU BENTUK INOVASI

JAWA BARAT   Aug 26, 2019  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 4.101 Kali


4020190826_103032.jpg


H. Edi Supriadi, Kepala BALITBANG
Cikarang Utara, Bekasikab.go.id
 
Public Safety Center (PSC) atau pusat keselamatan masyarakat , yang telah diupayakan oleh Dinas Kesehatan Pemerintah Daerah (PEMDA) Kabupaten Bekasi adalah salah satu inovasi pelayanan untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pertolongan pertama dalam menunggulangi masalah kesehatan.
 
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Badan Penelitian dan pengembangan (BALITBANG) Pemda Kabupaten Bekasi, H. Edi Supriadi usai membuka simposium Laboratorium Inovasi di hotel Antero, Cikarang Utara. Senin 26 Agustus 2019.
 
Menurutnya, selain PSC sudah cukup banyak inovasi yang dilakukan oleh PEMDA Kab. Bekasi dalam upaya meningkatkan kinerjanya.
 
"Hanya, hingga saat ini belum masuk dalam bingkai kinerja." Tutur Edi Supriadi.
 
Dengan adanya simposium Laboratorium Inovasi. Inovasi yang dilakukan dapat lebih terkoordinir dan optimal. Sehingga tingkat kepuasan masyarakat atas kinerja PEMDA dapat terukur.
 
Seperti  diketahui, PSC adalah bentuk layanan masyarakat yang membutuhkan pertolongan kesehatan yang ada pada bidang pelayanan kesehatan masyarakat. Masyarakat yang membutuhkan ambulance dan pertolongan pertama atas penyakit yang dideritanya dapat menghubungi PSC dengan nomor telepon 119. Dan tidak ada biaya dalam menghubungi PSC melalui telepon.
 
Selain PSC, Pelayanan Terpadu di Kecamatan (PATEN). Juga merupakan upaya inovasi pelayanan pada masyarakat.
 
"Saat ini kita hanya membuat komitment dengan SKPD (Satuan Kerja Pemerintah Daerah). Inovasi - inovasi apa saja yang akan, sedang dan telah dilakukan oleh SKPD." Lanjut Edi Supriadi.
 
Inovasi yang dimaksud adalah masalah kebijakan dan birokrasi serta administrasi di SKPD.
 
"Tentunya, inovasi yang dilakukan berdampak positif bagi pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat." Tutup Kepala Balitbang Pemda Kabupaten Bekasi, H. Edi Supriadi.

Berita Lainnya

Dani Ramdan Pastikan Pembangunan Kabupaten Bekasi Sejalan dengan Agenda Nasional
JAWA BARAT   Apr 22, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
BMKG Imbau Masyarakat Jawa Barat Waspada Potensi Cuaca Ekstrem pada 18-24 April 2024
JAWA BARAT   Apr 18, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dani Ramdan Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-105 Pemadam Kebakaran Tingkat Jawa Barat
JAWA BARAT   Mar 6, 2024   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Stok Beras Jabar Aman
JAWA BARAT   Nov 8, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
PWNU Jabar Apresiasi PCNU Kabupaten Bekasi Kembangkan Pendidikan dan Koperasi
JAWA BARAT   Oct 18, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik